Cara menampilkan marketplace di FB ini sebetulnya sangat mudah. Apalagi tren belanja online ini sudah populer di Indonesia selama beberapa tahun. Ada beberapa kelebihan yang membuat banyak orang akhirnya tertarik untuk berbelanja melalui facebook ini.
Memang, jika Sobat ingin jual beli di FB tentunya Sobat harus join grup jualan terlebih dahulu. Tapi mungkin terlalu repot jika harus join grup jual beli terlebih dahulu, apalagi sekarang harus menunggu persetujuan dari admin grup terlebih dahulu.
Tapi tenang saja sekarang facebook menyediakan fitur yang bermanfaat yaitu Marketplace. digunakan untuk jual beli. jadi Sobat bisa langsung memilih barang yang ingin Sobat beli dan menjual barang dengan mudah dan cepat.
Fitur marketplace ini sendiri sebenarnya terkadang muncul dan tidak ada di aplikasi Facebook yang Sobat miliki. Untuk itulah terkadang banyak orang bertanya-tanya mengapa facebook mereka tidak memiliki fitur ini.
Cara Menampilkan Marketplace di FB
Bagi Sobat yang ingin menggunakan fitur yang satu ini tidak perlu khawatir karena kami akan memberikan panduan cara menampilkan marketplace di FB dengan mudah dan cepat.
Buka aplikasi Facebook
Langkah pertama yang bisa Sobat lakukan adalah membuka aplikasi Facebook terlebih dahulu. Baik itu melalui iOS atau Android. Jika sudah, maka Sobat bisa langsung klik pada 3 garis yang ada di pojok kanan.
Temukan menu marketplace
Jika sudah, maka Sobat bisa langsung scroll ke bawah hingga menemukan opsi menu marketplace dengan ikon toko. Di sini, Sobat bisa langsung memilih pilihan barang yang dijual oleh penjual di Facebook.
Mulai dari kendaraan, makanan dan masih banyak lagi. Sobat dapat memilih produk Sobat sesuai dengan kebutuhan Sobat.
Klik lonceng notifikasi
Jika sudah, maka Sobat bisa langsung memilih lonceng notifikasi di pojok kanan atas. Sobat dapat langsung mengedit pengaturan notifikasi lalu memilih jenis notifikasi yang ingin Sobat aktifkan atau nonaktifkan.
Mulai bergabung dengan grup forum jual beli
Jika Sobat sudah melakukan 3 langkah di atas, maka langkah selanjutnya yang bisa Sobat lakukan adalah mulai bergabung dengan grup forum jual beli di Facebook. Sobat sendiri dapat menemukan ratusan grup ini. Sobat bisa langsung memilih grup yang terpercaya.
Penyebab Marketplace Facebook Tidak Muncul
Setelah mengetahui cara menampilkan marketplace di FB, Sobat harus mengetahui apa yang menyebabkan marketplace di Facebook tidak muncul. Berikut beberapa alasan yang harus Sobat ketahui.
Usia tidak cukup
Alasan pertama kenapa fitur marketplace di FB tidak muncul adalah karena Sobat belum cukup umur. Di mana Sobat berusia di bawah 18 tahun. Mengingat fitur ini hanya tersedia untuk usia 18 tahun ke atas.
Wilayah yang tidak didukung
Wilayah yang tidak mendukung fitur marketplace juga menjadi alasan lain mengapa fitur marketplace tidak muncul di facebook Sobat. Mengingat fitur ini hanya tersedia untuk 50 negara.
Sobat berada di negara yang tidak didukung
Selain itu, kemungkinan besar Sobat juga berada di negara yang tidak mendukung fitur marketplace ini. Perlu Sobat ketahui jika Sobat sedang bepergian di negara yang tidak didukung fitur ini, fitur ini juga akan otomatis hilang.
Aplikasi Facebook belum diperbarui.
Bisa nyalakan data internet, buka playstore dan pilih FB lalu klik update. Adanya fitur marketplace di Facebook memudahkan para pelaku usaha dan calon konsumen untuk saling bertemu secara online.
Menampilkan Fitur Marketplace dengan Mudah di FB
Nah untuk menampilkan fitur marketplace di FB ini tidak sulit, sebenarnya sangat mudah, Sobat hanya perlu mengatur tanggal lahir Sobat untuk memenuhi persyaratan yaitu usia 18 tahun ke atas.
Namun jika Sobat masih bingung bagaimana cara merubah tanggal lahir, langsung saja simak berikut ini :
- Pertama-tama, Sobat harus masuk ke akun FB Sobat, terserah Sobat mau di aplikasi atau di browser
- Setelah masuk, silakan klik tanda strip tiga di kanan atas
- Kemudian klik lihat profil Sobat
- Cari "Lihat Lebih Banyak Tentang Diri Anda"
- Lalu tarik kebawah, pada info umum silahkan klik tanda pensil/edit di sebelah kanan tanggal lahir
- Nah disitu Sobat tinggal ubah tanggal, bulan dan tahun sampai akun Sobat berumur 18 tahun ke atas, setelah Sobat klik simpan
- Selesai
Demikianlah cara menampilkan aplikasi marketplace di FB lite serta beberapa persyaratan marketplace Facebook.