Doa Sholat Tahajud Pendek Latin


Bacaan doa sholat tahajud pendek latin ini Saya khususkan buat Sobat yang ingin melakukan sholat tahajud, namun masih belum hafal bacaan doanya dan belum lancar membaca tulisan Arab. Jadi Saya tulis dalam huruf latin ya.

Sholat tahajud adalah sholat sunnah yang dilakukan pada malam hari, terutama saat sepertiga malam. Selain melaksanakan shalat wajib sebanyak 5 kali, umat Islam juga dianjurkan untuk melakukan shalat sunnah, diantaranya sholat tahajud.

Saya anggap Sobat sudah mengerti tata cara sholat tahajud, jadi tidak Saya ulas kembali. Saya langsung ke pokok artikel yaitu doa sholat tahajud dalam latin, sepei di bawah ini.

ALLAAHUMMA LAKAL HAMDU ANTA QAYYUUMUS SAMAAWAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA. 
WA LAKAL HAMDU ANTA MALIKUS SAMAAWAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA, 
WA LAKAL HAMDU ANTA NUURUS SAMAAWAATI WAL ARDHI WA MAN FIIHINNA, 
WA LAKAL HAMDU ANTAL HAQQU, WA WA’DUKAL HAQQU, 
WA LIQAA’UKA HAQQU, WA QAULUKA HAQQUN, 
WAL JANNATU HAQQUW WANNAARU HAQQU,
 WAN-NABIYYUUNA HAQQUW WA MUHAMMADUN SHALLALLAHU ‘ALAIHI WA SALLAMA HAQQUW 
WASSAA’ATU HAQQ.

Ya Allah bagi-Mu-lah segala puji, Engkaulah yang mengurus langit dan bumi serta semua makhluk yang ada pada keduanya. Dan bagi-Mu segala puji, Engkau Raja langit dan bumi beserta semua makhluk yang ada pada keduanya. Dan bagi-Mu segala puji, Engkau cahaya langit dan bumi beserta semua makluk yang ada pada keduanya. Dan bagi-Mu segala puji, Engkau Maha benar, janji-Mu adalah benar, pertemuan dengan-Mu adalah benar, ucapan-Mu adalah benar, surga adalah benar, neraka adalah benar, para nabi adalah benar dan Nabi Muhammad Saw adalah benar serta hari kiamat adalah benar

ALLAAHUMMA LAKA ASLAMTU WA BIKA AAMANTU 
WA ‘ALAIKA TAWAKKALTU WA ILAIKA ANABTU, 
WA BIKA KHAASHAMTU WA ILAIKA HAAKAMTU 
FAGHFIRLII MAA QODDAMTU WA MAA AKHKHARTU 
WA MAA ASRARTU WA MAA A’LANTU 
WA MAA ANTA A’LAMU BIHIMINNII. 
ANTAL MUQODDIMU WA ANTAL MU’AKHKHIRU 
LAA ILAAHA ANTA. 
WA LAA HAULA WA LAA QUWWATA ILLAA BILLAAH..

Ya Allah hanya kepada-Mu aku berserah diri, kepada-Mu aku beriman, kepada-Mu aku bertawakal, hanya kepada-Mu aku kembali (bertaubat), kepada-Mu aku mengadu, dan kepada-Mu aku meminta keputusan, maka ampunilah dosa-dosaku yang telah lalu dan yang kemudian serta apa yang kusembunyikan dan yang kulakukan dengan terang-terangan dan apa yang lebih Engkau ketahui dariku, Engkau yang mendahulukan dan yang mengakhirkan, tiada Tuhan selain Engkau, dan tiada daya (unutk menghindar dari kemaksiatan) dan tiada kekuatan (untuk melakukan ibadah) kecuali dengan pertolongan Allah.

Artikel menarik lainnya :
- dzikir dan doa sesudah sholat tahajud latin
- dzikir dan doa setelah sholat tahajud dan witir
- doa setelah sholat witir
- doa sholat tahajud dengan tulisan latin
- doa setelah sholat hajat
- doa sholat hajat
- dzikir dan doa sesudah sholat tahajud pdf
- doa setelah sholat tahajud agar cepat dikabulkan oleh allah swt

Back To Top