Cara Mendapatkan Uang dari Blog Dengan PPC


Salah satu cara mendapatkan uang dari blog adalah dengan PPC. Contohnya Anda bisa lihat di blog keren dan unik ini. Coba Anda lihat di sidebar kanan, ada beberapa zona iklan yang terpasang, bak dalam bentuk teks maupun bentuk gambar. Itu yang Saya maksud iklan PPC.

Mungkin penjelasan di bawah ini, sudah basi bagi para blogger senior-senior, namun artikel ini buka Saya tujukan untuk para master, tapi para pemula yang masih bingung bagaimana cara mendapatkan uang dari blog dan tentunya bisa kaya.

cara mendapatkan uang dari PPC


Menurut hemat Saya, menguangkan blog dengan memasang iklan PPC adalah cara paling gampang jika dibandingkan dengan memasang program affiliasi. Dengan memasang iklan PPC,  Anda akan mendapatkan penghasilan dari jumlah kunjungan  yang dilakukan oleh para pengunjung blog Anda.  Sekiranya, jumlah pengunjung blog Anda yang melakukan klik 100 orang perhari dengan nilai kliknya sebesar Rp. 500, maka perhari Anda akan mendapatkan  Rp. 50.000 perhari. Lumayan kan ?

Memang, tidak mudah untuk mendapatkan pengunjung yang mengklik iklan PPC kita, karena tidak setiap pengunjung yang datang ke blog mau mengklik iklan kita. Perlu strategi dan cara genius agar para pengunjung blog ingin mengklik iklan kita.

Walaupun Saya belum ahli di bidang PPC dan baru beberapa bulan saja memasang iklan PPC lokal, Saya bisa menarik kesimpulan bahwa ada beberapa faktor yang mempengaruhi pengunjung mau mengklik iklan PPC di blog kita.  Salah satu faktor yang harus digaris bawahi adalah faktor jumlah pageview halaman blog dan jumlah pengunjung.

Semakin banyak jumlah pengunjung, maka akan semakin banyak kemungkinan, iklan PPC kita diklik oleh para pengunjung tersebut. Lalu bagaimana caranya agar blog kita mendapatkan pengunjung yang banyak ? Saya kasih perumpamaan, kalau Anda mau mengail ikan di kolam dengan satu buah kail, maka tentu akan menunggu lama untuk mendapatkan ikan. Tapi coba kalau Anda memasang 3 buah kail, maka kemungkinan besar dalam waktu yang tidak terlalu lama, kail-kail Anda akan tersangkut ikan. Blog akan ramai pengunjung, jika saja Anda memasang banyak kail di blog. Maksudnya, Anda perlu sering menulis dan memasang artikel di blog sehingga jumlahnya cukup banyak.

Dalam membuat artikel di blog, buatlah judul yang menarik dan langka, karena judul tersebut biasanya sangat disukai oleh mesin pencari sekelas Google. Saran Saya, tulislah minimal 3 buah judul artikel perhari dengan waktu posting yang agak berjauhan, misalnya satu judul ditulis pagi hari, satu judul lagi ditulis siang hari dan sisanya ditulis malam hari.  Dengan semakin banyak judul artikel unik, maka pengunjung pun biasanya mengalir dari mesin pencari.

Belum cukup disitu, selain rutin menulis seperti itu, usahakan dalam satu buah tema/kategori tulisan, buatlah minimal 5 judul artikel yang berhubungan, agar ketika seorang pengunjung datang ke blog kita melalui sebuah judul artikel, dia tidak segera meninggalkan blog kita, tapi dengan terpaksa harus membaca artikel lain yang berhubungan dengan judul yang pertama. Dengan demikian, pageview atau jumlah halaman yang dikunjungi menjadi tinggi, dan ini sangat berpengaruh dalam nilai CTR di PPC.

Salah satu indikator jika blog Anda mempunyai jumlah pengunjung yang banyak adalah kecilnya nilai alexa rank. Anda bisa lihat nilai alexa rank blog ini di sidebar. Silahkan pasang widgetnya di blog Anda, karena nilai alexa rank masih cukup penting menjadi tolak ukur menguangkan blog Anda. Nilai blog dengan alexa rank dibawah 1 juta,  umumnya dianggap sudah cukup bagus untuk diuangkan.

Kesimpulannya, sebelum Anda terjun berbisnis PPC, fokuslah terlebih dahulu dengan merampingkan nilai alexa rank dari blog Anda.  Berdasarkan pengalaman, nilai alexa sekitar  2 jutaan, Saya kira sudah bisa dipasang iklan PPC dan mulai mendapatkan recehan. Angka dibawah 1 jutaan, bisa mendapatkan transferan tiap bulan rutin walaupun masih 5 digit, angka alexa dibawah 500ribuan, sudah bisa mengantongi jutaan rupiah.

Nah, jika nilai alexa rank Anda sudah bagus, silahkan pasang iklan PPC di blog Anda. Baca keterangannya di sini dan disana.

Back To Top