Cara Membuat CV


Sebuah perusahaan yang Anda inginkan untuk melamar pekerjaan, naka perlu juga mengirimkan CV. Curriculum Vitae (CV) adalah dokumen ringkas yang merangkum riwayat hidup Anda, skil profesional, kemampuan dan pengalaman. Tujuan dari dokumen ini adalah untuk menunjukkan bahwa Anda memiliki keterampilan yang diperlukan untuk melakukan pekerjaan yang Anda lamar. Secara harfiahnya, Anda sedang menjual bakat, keterampilan, kemahiran dan lainnya. Ikuti langkah-langkah atau cara membuat CV yang bagus.

Persiapan Membuat CV

Mengetahui informasi apa yang harus ada dalam sebuah CV
Kebanyakan, Riwayat Hidup memuat informasi pribadi, pendidikan dan kualifikasi, pengalaman kerja, minat dan prestasi, keterampilan, dan referensi. Bagi yang berpengalaman harus menyesuaikan resumenya dengan pekerjaan yang Anda lamar. Gunakan format modern tapi profesional. Namun, tidak ada format yang ditetapkan khusus untuk lembaran CV, bagaimana Anda saja terserah Anda.

Mempertimbangkan pekerjaan yang Anda lamar
Berdasarkan penelitian, sebuah CV yang baik harus disesuaikan dengan pekerjaan yang Anda lamar. Apa yang dilakukan perusahaan itu ? Apa misi mereka? Apa yang Anda pikirkan tentang cara mereka dalam mencari karyawan ? Keterampilan apa yang dibutuhkan untuk melakukan pekerjaan yang Anda lamar ? Ini semua adalah hal yang perlu diperhatikan saat menulis CV.

Periksa website perusahaan untuk mengetahui informasi tambahan
Lihat apakah ada informasi spesifik yang mereka inginkan yang harus dimasukkan ke dalam CV Anda. Mungkin ada arahan tertentu yang tercantum pada halaman websitenya.

Tulis daftar pekerjaan
Daftar pekerjaan ini, bisa daftar pekerjaan yang sedang Anda pegang saat ini dan bisa juga pengalaman pekerjaan yang telah dilakukan di masa lalu. Sertakan tanggal mulai dan akhir di setiap daftar pekerjaan tersebut.

Pertimbangkan hobi dan minat
Minat atau hobi yang unik akan membuat Anda lebih menonjol. Bisa saja meraka menarik kesimpulan dari hobi Anda. Coba buat juga daftar hobi yang menggambarkan Anda sebagai individu yang berorientasi pada sebuah tim bukan sebagai soliter dan orang pasif. Perusahaan menginginkan seseorang yang bekerja dengan baik dengan orang lain (tim) dan dapat mengambil alih jika perlu.

Anda bisa menulis hobi dan minat yang melukiskan citra positif seperti menjadi kapten tim sepak bola, menyelenggarakan acara amal untuk sebuah panti asuhan, menjadi sekretaris yang dikelola mahasiswa sekolah.

Jangan menuliskan hobi yang menyiratkan kepasifan, kepribadian soliter seperti menonton TV, menyelesaikan teka-teki silang dan membaca. Jika Anda akan menempatkan salah satu dari hal seperti ini, harus disertai alasan. Misalnya, jika Anda melamar pekerjaan di sebuah penerbitan, meletakkan bagian CV seperti, "Saya selalu menikmati dalam membaca karya penulis besar karena Saya pikir tulisan mereka memberikan perspektif yang unik dan inspirasi buat Saya sebagai penulis".

Tulis daftar skil yang relevan
Skil ini diantaranya keterampilan komputasi, bahasa atau hal-hal khusus yang dicari perusahaan sesuai keterampilan yang ditargetkan. Contoh keterampilan yang ditargetkan, jika Anda melamar pekerjaan sebagai ahli coding, sebutkan bahwa Anda telah bekerja perngalaman dengan Java script.

Menulis CV

Tentukan format CV Anda
Apakah Anda akan memisah setiap bagian dengan garis? Apakah Anda akan menempatkan setiap bagian dalam kotak sendiri-sendiri? Apakah Anda akan membuat semua informasi dalam bentuk list? Lakukan uji coba dalam membuat format yang berbeda untuk melihat mana yang paling profesional.

Tulis nama, alamat, nomor telepon, dan email di bagian atas halaman 
Sangat penting untuk menulis nama Anda dalam ukuran yang lebih besar daripada teks lainnya agar menarik perhatian pembaca. Terserah bagaimana Anda memformat informasi ini. Untuk format standarnya adalah menulis nama Anda di tengah halaman, alamat rumah Anda harus tercantum dalam format blok di sisi kiri kertas. Masukan nomor telepon dan email di bawah alamat rumah Anda. Jika Anda memiliki alamat lain (seperti alamat Anda saat Anda berada di sekolah), tulis alamat ini di sisi kanan kertas.

Tulis profil pribadi
Ini adalah bagian opsional dari CV yang baik untuk memberikan resensi lebih mendalam tentang Anda sebagai pribadi. Ini adalah bagian dari menjual keahlian Anda, pengalaman, dan kualitas pribadi. Ini harus asli dan ditulis dengan baik. Gunakan kata-kata positif seperti "beradaptasi", "percaya diri", dan "bertekad". Contoh pernyataan pribadi untuk CV untuk perusahaan penerbitan: Seorang yang baru lulus dan sangat antusias mencari posisi editorial yang akan memanfaatkan keterampilan organisasi dan komunikasi.

Tulis riwayat pendidikan dan kualifikasi
Bagian ini dapat ditulis di awal CV atau setelah bagian lainnya. Urutan bagian terserah Anda. Daftar riwayat pendidikan Anda diurutkan secara kronologis terbalik. Mulailah dengan universitas jika Anda perbah kuliah lalu urutkan secara mundur. Tulis daftar nama universitas, tahun ajaran memulai atau lulus, rata-rata nilia dan Indeks Prestasi.

Tulis pengalaman kerja
Ini adalah bagian di mana Anda harus menulis semua pengalaman kerja yang relevan. Tulis nama perusahaan, lokasi perusahaan, tahun Anda bekerja di sana, dan apa yang Anda lakukan. Mulailah dengan pekerjaan terbaru Anda dan urutkan secara mundur. Jika Anda memiliki daftar panjang pengalaman kerja, tempatkan pengalaman yang relevan dengan pekerjaan yang Anda lamar.

Tulis keahlian dan prestasi 
Bagian ini adalah di mana Anda menulis hal-hal yang Anda pernah capai pada pekerjaan Anda sebelumnya, dan keahlian yang Anda telah dikembangkan melalui pengalaman Anda. Bagian ini juga merupakan bagian di mana Anda menulis setiap pekerjaan yang Anda diterbitkan, kuliah yang Anda berikan, kelas yang telah Anda kasih kuliah  dan lainnya.

Tulis ketertarikan Anda
Anda harus menulis ketertarikan yang relevan yang melukiskan keahlian Anda.

Tulis informasi tambahan
Jika ada beberapa informasi lain yang ingin Anda tulis, bisa dimasukan pada bagian ini. Informasi semacam ini misalnya meninggalkan pekerjaan untuk mengurus anak-anak, bergabung dengan sebuah perusahaan.

Tulis referensi
Pada bagian ini ditulis orang-orang yang telah bekerja di masa lalu seperti profesor, majikan sebelumnya, dan lainnya yang telah melihat pekerjaan Anda secara kredibel, memberikan pujian bahwa mereka mereferensikan Anda. Perusahaan yang Anda lamar dapat menghubungi referensi ini untuk mengetahui lebih lanjut tentang pekerjaan Anda sebelumnya. Anda harus berbicara dengan orang yang Anda ingin mereferensikan Anda sebelumnya. Tuliskan nama lengkap dan informasi kontak (termasuk nomor telepon mereka dan email).

Menyelesaikan CV Anda

Memeriksa ejaan dan tata bahasa
Ejaan yang tidak sesuai adalah cara tercepat untuk ditolak. Jika CV Anda ceroboh atau penuh dengan kesalahan, calon majikan akan terkesan atas kecerobohan Anda. Periksa berulang-ulang ejaan nama perusahaan yang Anda lamar dengan benar, serta nama setiap perusahaan dimana Anda telah bekerja di masa lalu.

Mengoreksi setiap kalimat yang ditulis ringkas
Riwayat hidup yang ringkas dan ditulis dengan baik cenderung lebih baik dari CV bertele-tele yang ditulis berulang-ulang. Pastikan Anda tidak melakukan seperti itu.

Baca CV Anda seolah-olah Anda adalah pemilik perusahaan yang Anda lamar
Apa pendapat Anda tentang tata letak dan informasi tertulis di sana? Apakah Anda telah profesional?

Minta orang lain untuk membaca CV Anda 
Apa saja kira-kira yang mereka pikirkan, bisa ditambahkan atau dibuang? Apakah mereka akan mempekerjakan Anda jika mereka adalah pemilik perusahaan?

Periksa halaman aplikasi perusahaan 
Lihat apakah ada bahan lain yang mereka inginkan untuk dikirimkan bersama dengan CV Anda. Perusahaan dapat meminta surat pengantar atau sampel dari pekerjaan Anda.

Tips membuat CV

  • Jujur. Jika Anda memiliki kapasitas untuk melakukan pekerjaan itu, maka Anda tidak perlu berbohong untuk mendapatkannya.
  • Menulis dengan jelas dan ringkas. Pengusaha tidak mau membaca halaman rancu untuk mendapatkan poin penjualan yang ditonjolkan oleh Anda.
  • Isi dari CV harus mencerminkan posisi yang Anda lamar. Misalnya, jika Anda melamar pekerjaan sebagai teknisi IT, maka tidak relevan dengan majikan yang bekerja di bar di awal karir Anda. Jika Anda bekerja di sebuah Call Centre, majikan Anda akan senang mendengar tentang keterampilan layanan pelanggan Anda.
  • Menunjukkan rasa gairah tentang pekerjaan dan hobi Anda.
  • Jika Anda akan menggunakan poin-poin, maka rapikan dengan menggunakan bullet tunggal karena terlihat lebih menyenangkan mata.
  • Jangan membuang semua riwayat pekerjaan Anda dengan mengirimkan CV yang ditulis dengan baik di atas kertas berkualitas buruk. Pastikan CV Anda dicetak di atas kertas berkualitas baik, dan sebaiknya dengan tinta hitam.
Itulah langkah atau cara membuat CV yang baik dan benar agar Anda bisa diterima di perusahaan yang Anda inginkan.

Back To Top