Ciri Ciri Rumah Perlu Diperbaiki


Bagaimana pun rumah adalah tempat pulang kita. Maka usahakan buatlah rumah kita menjadi betah, khususnya buat kita sendiri. Jika rumah kita sudah agak lama atau tua, maka rumah kita pasti membutuhkan resolusi. Inilah beberapa ciri rumah perlu diperbaiki atau  membutuhkan perubahan.

Cat dinding membosankan






Sering kali kita mengecat dinding tapi kurang cocok atau membosankan. Jika hal ini terjadi, tidak ada satu hiasan pun yang mampu menutupi ini kecuali dengan  mengecat ulang dinding dengan warna yang lagi ngetren. Tidak harus satu warna, bisa bervariasi dengan beberapa warna untuk beberapa ruang.

Jendela kotor






Tidak sedikit orang yang fokus merubah jenis lantai atau memperbaiki atap. Sedangkan jendela lupa untuk diperhatikan. Jendela dapat menjadikan rumah kita lebih terang sebab jalan bagi masuknya cahaya matahari. Kalau kita mendapatkan ada engsel jendela yang rusak, atau adanya kotoran yang tidak dapat dibersihkan, maka pertimbangkanlah untuk mengganti jendela dengan yang baru.

Nggak ada hiasan






Kalau sebelumnya kita bimbang untuk menambahkan beberapa hiasan, maka sekaranglah waktu yang tepat untuk memikirkan untuk memberikan hiasan dengan karya seni dan foto. Kita dapat memasang lukisan dengan bingkai yang warnanya sesuai dengan cat dinding ruangan.

Gudang tak terawat




Bersihkanlah gudang kita serta juallah barang-barang yang tidak terpakai lagi ke tukang rongsok atau sekiranya jika masih  ada yang bagus, bisa kita jual secara online.

Ruang terasa mini






Misalnya jika kita masuk dapur, lihatlah apakah kita sering melihat  barang-barang seperti piring, mangkok, atau bahkan pisau sudah menumpuk tidak teratur atau bahkan tidak muat lagi dimasukkan ke dalam lemari ? Kalau betul jawabannya, berarti kita harus menambah ruangan baru, misalnya ruangan untuk menyimpan rak di samping tempat cuci piring. Pilihlah rak yang sesuai dengan kebutuhan, contohnya tempat pisau dan sendok khusus,  penyimpanan piring jangan disatukan dengan sendok-sendok dan lain sebagainya.
Tag : Properti
Back To Top