Penyebab Harga Rumah Tak Mau Turun


Ada dua faktor utama sebagai penyebab harga rumah tak mau turun. Faktor tersebut adalah jumlah penduduk yang terus bertambah. Jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2014 yang silam telah mencapai 252,8 juta orang. Jika penduduk bertambah maka otomatis kebutuhan rumah pun akan meningkat. Sedangkan pada saat yang sama, ketersediaan rumah yang ada belum tentu mencukupi tingginya kebutuhan itu.

Faktor lainnya adalah tingkat inflasi. Tingkat inflasi akan berdampak langsung terhadap harga dan perubahan harga rumah, Sejak Agustus 2014, tingkat inflasi berada pada level 3,99 persen, lalu melonjak pada bulan berikutnya menjadi 4,53 persen, dan bertutur-turut pada Oktober, November, dan Desember sebesar 4,83 persen, 6,23 persen, dan 8,36 persen.

Angka inflasi ini terjadi salah satunya dikarenakan peningkatan harga bahan bakar minyak yang mempengaruhi harga-harga material bangunan yang juga semakin naik. Akhirnya ongkos produksi rumah pun ikut naik.


Penyebab Harga Rumah Tak Mau Turun


Kenaikan harga rumah, tidak bisa lebih dari sepuluh persen, paling banter maksimal lima persen. Mengapa demikian ? Karena kemampuan pasar untuk menyerap pun ada batasnya.

Kalau pada tahun 2012 atau 2013, pasar masih bisa menyerap kenaikan 15 persen sampai dengan maksimal 30 persen, maka pada saat ini justru pasar akan pikir-pikir dulu. Sehingga pengembang pun harus mawas diri tidak mungkin menaikkan harga jual rumah dengan enak.

Walaupun begitu, ketika harga BBM turun, maka harga perumahan tidak akan ikut turun, karena, selama kebutuhan rumah belum terpenuhi, maka harga rumah tidak akan pernah turun.
Tag : Properti
Back To Top